Senin, 26 Maret 2018

PEMBERIAN BANTUAN KEPADA SISWA 
YANG RUMAHNYA MENGALAMI KEBAKARAN 
DI DESA GOA
         Musibah datang tidak ada satupun yang tau dan menghendakinya, begitu juga musibah yang menimpa siswa kami di SD Negeri Goa yang rumahnya mengalami kebakaran pada hari Sabtu, 17 Maret 2018 kira-kira pukul 16.30. Kejadian ini membawa kesedihan mendalam pada keluarga karena semua bagian rumah mengalami kebakaran secara keseluruhan tanpa tersisa sedikitpun.
        Kami keluarga besar SD Negeri Goa sangat merasa ikut bersedih atas musibah yang menimpa siswa kami ini. Oleh karena itu, semua elemen keluarga besar SD Negeri Goa baik siswa dan guru diminta sumbangsihnya berupa uang, pakaian, dan peralatan sekolah yang kiranya dapat membantu siswa kami yang mengalami kebakaran. Semoga sumbangsih tersebut dapat sedikit membantu meringankan kesedihan yang dialami.
          Bapak Kepala Sekolah SD Negeri Goa SURAIDIN, S.Pd. dan beberapa perwakilah guru pergi mengunjungi rumah siswa yang kebakaran sekaligus memberikan bantuan.  Nilai moral yang dapat kita ambil dari kegiatan ini adalah menumbuhkan kepedulian terhadap orang lain yang mengalami musibah sehingga menambah rasa persaudaraan antara siswa yang satu dan lainnya.
Berikut ini adalah dokumentasi pemberian bantuan kepada siswa

 yang mengalami musibah kebakaran di Desa Goa 




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar